SUKABUMI, Mbinews.id – Pengurus DPC Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas) Sukabumi menggelar bakti sosial berbagi santunan kepada anak yatim, kaum duafa Yayasan Nurul Ikhsan, Desa Citepus, Kecamatan Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, di Rumah Makan Lestari Pelabuhanratu, Sabtu (23/04/2022).
Kegiatan tersebut berupa buka puasa bersama dengan jajaran Polres Sukabumi dan Kodim 0622 Sukabumi. Turut menghadiri kegiatan tersebut l, Ketua DPC Hiswana Migas Sukabumi, Yudha Sukmagara, Dewan Pertimbangan Hiswana Migas, Andri Setiawan Hamami, Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah, Dandim 0622 Sukabumi Letkol Infnatri Anjar Ari Wibowo.
“Kami berbagi kepada anak yatim dan Duafa yang ada di Yayasan Nurul Ikhsan dibawah pimpinan Bapak KH. Farid. Ini sebagai bentuk kepedulian kami kepada masyarakat sekitar,” ujar Yudha kepada awak media.
Lanjutnya, kegiatan baksos ini masih akan terus berlanjut. Dengan agenda kegiatan berikutnya yakni kepada warga sekitar kantor Hiswan Migas Sukabumi termasuk panti asuhan dan panti jompo yang ada di Kota Sukabumi.
“Semoga apa yang kami berikan bisa bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan untuk kebutuhan lebaran Idul Fitri,”terang Yudha sekaligus ketua DPRD Kabupaten Sukabumi.
Sementara itu Sales Branch manager Pertamina Sukabumi, Andi Arifin menambahkan Kegiatan bakti sosial tersebut merupakan bentuk sederhana dari peran aktif Pertamina dan hiswana migas untuk turut andil berkontribusi sosial terhadap masyarakat sekitar.
Menjelang lebaran dan Idul Fitri 1443 Hijriyah jajaran Pertamina dan Hiswana mempersiapkan stok BBM dan LPG untuk kebutuhan masyarakat Sukabumi. Bahkan untuk LPG sendiri ada kuota ekstra dropping.
“Selain baksos kami juga menggelar bukber dan silahturahmi dengan APH baik Polres maupun Dandim sebagai upaya untuk senantiasa menjalin kerjasama yang baik, apalagi menjelang satgas rafi 2022 kami butuh dukungan penuh dari seluruh stakeholder untuk pengamanan dan kelancaran distribusi BBM dan LPG,”ungkapnya. (Ardan/Wan/Mbi)