banner 728x250

Sepanjang 2022, Diskominfo kota Sukabumi Bantah 35 Infromasi Hoaks

Kantor Diskominfo kota Sukabumi
banner 120x600
banner 468x60

SUKABUMI,Mbinews.id–  Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Sukabumi, telah melakukan bantahan terhadap 35 informasi hoaks (bohong) sepanjang 2022. Dari jumlah tersebut, hoaks yang beredar terkait pemalsuan nomor whatsapp. Terutama menimpa pejabat publik.

“Alhamdulillah, kami sudah mengcounter kabar hoaks yang selama ini meresahkan masyarakat,” ujar Kepala Diskominfo Kota Sukabumi, Rahmat Sukandar. Senin, (06/02).

banner 325x300

Baca Juga:Ini Kata Kepala Diskominfo Kota Sukabumi Terkait Pembagian STB

Rahmat mengungkapkan, banyaknya beredar informasi hoaks tersebut, salah satu konsekuensi juga dari hubungan dengan dunia maya ataupun perkembangan teknologi dan informasi. Namun, dalam kemajuan teknologi tersebut, tidak sedikit juga oknum yang memanfaatkan hal hal yang tidak bisa dipertanggungjawaban.

Banyaknya kabar bohong itu kan salah satu konsekuensi pesatnya teknologi. Namun, ada yang memanfaatkan tidak baik yang tidak bisa dipertanggungjawabkan,” terangnya.

Baca Juga:Triwulan Pertama, Diskominfo Kota Sukabumi Catat Ada 113 Aduan Yang Masuk ke Pemda

Untuk itu, pihaknya menghimbau kepada masyarakat agar selalu hati-hati dalam menerima kabar yang tidak jelas melalui berbagai platform digital. Selain itu, tidak sepotong-potong membaca pesan, kemudian jika sering mendapatkan pesan melalui aplikasi whatsapp atau sejenisnya, baik foto maupun keterangan foto yang dianggap tidak sesuai, itu bisa dikatakan false context atau salah satu bentuk penyebaran kabar bohong yang sering terjadi.

Baca Juga:Diskominfo Kota Sukabumi Temukan Belasan Berita Hoaks

Begitu juga sambung Rahmat, agar terhindar dari kabar hoaks dapat dilakukan beberapa langkah. Seperti, selalu memeriksa sumber satu informasi, tidak terprovokasi judul provokatif, memastikan kredibilitas satu sumber informasi, dan tidak mudah membagikan satu informasi tanpa mengecek keabsahan informasi tersebut.

“Yang jelas harus pastikan dulu kebenaran informasi tersebut, selalau melakukan pengecekan ke portal resminya,” pungkasnya. (Ardan/Wan/Mbi)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *