SUKABUMI,MBinews.id- Pasangan calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi, Ayep Zaki dan Boby Maulana, resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi, sebagai Bakal Calon (Balon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Paslon yang di usung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Pembangunan, Partai Nasional Demokrasi (NasDem), Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) tersebut, tiba di Gedung KPU Kota Sukabumi, dihari terakhir masa pendaftaran. Kamis, (29/8/2024).
Usai menyerahkan berkas persyaratan pendaftaran Pilkada 2024 untuk diverifikasi, Ayep Zaki menyebutkan, mengajak Gen Z, Gen X dan Gen Millenial untuk terlibat dalam program pembangunan, yang akan dilaksanakannya kelak jika dirinya terpilih menjadi jadi orang nomor 1 (satu) di Kota Sukabumi.
“Masa depan Sukabumi adalah generasi muda. Saya harus menerima masukan dari anak muda dan akan melibatkan generasi Z, X, dan milenial untuk pembangunan,”ujarnya.
Selain itu juga, terkait dengan mendongkrak perekonomian, Ayep zaki menargetkan Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) bisa berada diangka 100 persen.
“Begitu juga kami akan menaikan pendapatan Perkapita, dan Pendapatan Asli Daerah (PAD),”tandasnya.
Smenetara itu, Bobby Maulana menambahkan, dengan memiliki pengalaman selama 17 tahun berkarier dibidang industri kreatif, boby akan menjadikan Kota Sukabumi sebagai Kota Digital, termasuk mengembangkan industri kreatif. Dan itu akan menjadi program unggulan untuk semua pelaku industry kreatif fi Kota SUkabumi.
“Saya dan Pak Ayep Zaki akan menggagas untuk diadakanya Festival Menata Kebaikan Kota Sukabumi, dimana isinya adalah festival untuk seluruh industri kreatif yang ada di Kota Sukabumi,”pungkasnya.ardan/wan/mbi.