BANDUNG, Mbinews, — Ketua Umum KORMI Kota Bandung, Erik M. Zaki Anggara, menekankan pentingnya penghargaan dan tanggung jawab yang diatur dalam undang-undang terkait pelaksanaan Rapat Kerja KORMI Kota Bandung.
Erik menyampaikan bahwa selama masa kepemimpinannya, ia merasakan dukungan penuh, terutama dari DPRD dan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bandung.
“Bahkan, Kang Iman (Ketua Komisi D DPRD Kota Bandung) bersama Kang Asmul (Asep Mulyadi, Ketua DPRD Kota Bandung) sangat bersemangat mendukung eksistensi KORMI Kota Bandung. Kami terus berupaya mengembalikan marwah bahwa sumber daya manusia unggul sejatinya ada di Kota Bandung,” ujar Erik, Rabu (08/01/2025).
Erik juga menekankan bahwa pentingnya kolaborasi lintas sektor untuk terus memajukan sumber daya manusia di Kota Bandung. Jika Ketua Komisi D DPRD Kota Bandung mengibaratkan KORMI sebagai konsep pentahelix, yaitu kolaborasi antara lima unsur dalam masyarakat.
Namun, pandangan berbeda disampaikan oleh Erik yang memberikan analogi menarik tentang KORMI sebagai sebuah kendaraan.
Ia menegaskan bahwa pembahasan idealisme sering kali bersifat fluktuatif, termasuk dalam hal anggaran. Baginya, yang paling penting adalah bagaimana anggaran yang tersedia dapat dioptimalkan untuk mencapai tujuan bersama. ***