SUKABUMI,Mbinews.id– Kawasan Agro Cikundul (KAC) Kota Sukabumi akan dijadikan screen house bawang merah oleh Bank Indonesia (BI) Perwakilan Jawa Barat. Bahkan, belum lama ini pihak BI sudah melakukan survei lapangan ke lokasi tersebut.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Kota Sukabumi, Andri Setiawan, mengungkapkan, kabar baik itu tentunya akan berdampak juga kepada para petani, karena akan meningkatkan kesejahteraan kedepanya.
“Iya, KAC akan dijadikan screen house bawang merah oleh BI Jabar. Bahkan hari Rabu kemarin (25/8/2021) sudah dilakukan survei kelapangan,”ujar Andri.
Andri Mengungkapkan, lahan yang nantinya akan dibuat screen house bawang merah tersebut, akan menggunakan lahan 500 m2, dari luas KAC yang ada mencapai 4,5 hektare.”Lokasinya dipusatkan di KAC Cikundul untuk penanaman bawang merah itu,”ungkap Andri.
Andri menambahkan, mulai dari bibit dan segala kebutuhan oleh BI, nantinya akan disipakan oleh BI. Piahknya hanya melakukan evaluasi saja.
“Yang jelas ini sangat menguntungkan bagi petani kita. Selain untuk memenuhi kebutuhan di kita, setidaknya bisa bantu menyuplai daerah lain,”ungkap Andri.
Pihaknya juga berharap, bukan hanya bawang merah saja yang dijadikan screen house bawang merah, melainkan tanaman lainya. Seperti cabai dan komoditas jenis sayur-sayuran lainya.ardan/wan/mbi