SUKABUMI, Mbinews.id – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (nataru), jajaran petugas Polres Sukabumi Kota di siagakan, Selasa (14/12/2021).
Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY Zainal Abidin mengatakan, pengamanan kegiatan nataru pada tahun ini, lebih di fokuskan kepada pelayan kepada masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah, pada prosesi acara natal, kemudian pengamanan pada acara pergantian tahun baru, serta pengetatan protocol kesehatan di lokasi wisata.
“Perlu di perhatikan dari kegiatan ini, pesan dari presiden untuk betul-betul mempersiapkan pola pengamanan yang ada dan kemudian dapat mengatur mobilitas masyarakat untuk mencegah kerumunan,” ujar Zainal kepada awak media, usai melaksanakan rapat koordinasi (rakor) bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Sukabumi.
Lanjutnya, untuk pengamanan yang dilakukan kali ini lebih mengedepankan penerapan protokol kesehatan di masyarakat. Serta pencegahan kerumunan yang terjadi saat memperingati nataru nanti.
“untuk pos-pos pengamanan kita persiapkan jadi istilah pos yang akan kita gelar di lapangan adalah pos pengaman dan pelayanan termasuk pos pengaturan, “ pungkasnya.
Selain itu, untuk mengurangi mobilisasi warga yang hendak berkunjung ke lokasi wisata, penerapan ganjil – genap akan dilakukan di lokasi wisata yang ada. M. Satiri/Mbi