SUKABUMI,Mbinews.id– Kondisi pendidikan di Kota Sukabumi diklaim sudah sangat baik. Hal itu tercermin dalam Indeks Pembangunan Manusia (IPM) sebesar 75,40 berada di atas rata rata capaian provinsi dan nasional.
“Indeks pendidikan ada dua komponen. Yakni, rata-rata lama sekolah dan harapan lama sekolah,”ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, usai upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasioanal dan Otonomi Daerah 2023, di Lapang Merdeka Kota Sukabumi. Selasa, (2/5/2023).
Rata-rata lama sekolah pada 2022, aku Fahmi alami peningkatan sekitar 3,25 persen dari tahun sebelumnya. Atau di tahun 2021 sebesar 9,81 menjadi 10.14 pada 2022.
“Begitu juga dengan harapan lama sekolah meningkat 0,07 persen, atau dari 13.58 pada 2021 menjadi 13.59 2022,”terang Fahmi.
Berkaitan dengan momen peringatan Hardiknas, lanjut Fahmi, dilatarbelakangi sosok jasa luar biasa di dunia pendidikan Ki Hajar Dewantara yang lahir 2 Mei 1889. Peringatan ini tidak semata semata untuk mengenang hari kelahiran Ki Hajar Dewantara sebagai bapak perintis pendidikan nasional.
Melainkan, lanjut Fahmi, lebih merupakan momentum untuk kembali menumbuhkan patriotisme dan nasionalisme bagi seluruh insan pendidikan. Pendidikan, adalah Kunci utama mencapai kemajuan dan keberhasilan di masa depan, namun masih banyak tantangan dalam memajukan pendidikan di Kota Sukabumi.
“Memastikan semua anak usia sekolah memiliki kesempatan yang sama untuk memperoleh pendidikan layak dan berkualitas. Karena pendidkan merupakan hak dasar bagi setiap anak dan individu,”pungkas Fahmi.ardan/wan/mbi.