SUKABUMI,Mbinews.id-Pemerintah Kota Sukabumi mulai melakukan pembangunan pendestrian Jalan Ir. Djuanda (Dago). Berdasarkan jadwal, pekerjaan akan memakan waktu sekitar 65 hari kedepan, dengan menelan anggaran mencapai Rp2,5 miliar lebih.
Walikota Sukabumi Achmad Fahmi mengungkapkan, pembangunan pendestrian ini sebagai upaya menata kota agar lebih indah dan jadi tempat berkumpul warga Kota Sukabumi. Sebab, aku Fahmi, konsepnya kawasan Dago tersebut akan dijadikan ikon pendestrian yang ramah bagi masyarakat, termasuk untuk lansia, dan disabilitas.”Pendestrian ini bukan menjadi lokasi wisata kuliner, karena ini memang peruntukannya bagi pejalan kaki dan warga masyarakat ketika ingin istrirahat sejanak ataupun berkumpul disana dengan nyaman dan aman,”ungkapnya. Selasa, (3/11/2020).
Ketika disinggung mengenai para pedagang yang sudah lama berjualan di kawasan tersebut, Fahmi mengungkapkan, jika selama ini sudah ada kesepakatan antara pedagang, dan pemerintah, Dimana kata Fahmi, disaat ada pembangunan di ruas jalan sebelah atas, mereka akan bergeser ke area bawah, begitu juga dengan sebaliknya.”Kemarin ada pertemuan antara, pihak ketiga selaku pelaksana pembangunan, Diskopdagrin, Dishub, dan Pedagang. Intinya para pedagang mendukung dengan adanya penataan-penataan yang kita lakukan,”aku Fahmi.
Disisi lain Fahmi juga mengungkapkan, kedepan beberapa pendestrian dikawasanya akan sama bentuknya dengan pendestrian kawasan Dago yang saat ini tengah dalam tahap pekerjaan.”Mudah-mudahan di akhir tahun nanti pembangunanya sudah tuntas sesuai dengan jadwal yang sudah disepekatai,”pungkasnya. ardan/Mbi