SUKABUMI,Mbinews.id– Di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah ini, berbagai kegiatan keagamaan harus ditingkatkan. Seperti yang diungkapkan oleh salah satu anggota DPRD Kota Sukabumi dari Fraksi Demokrat Deden Solehudin. Menurutnya, Ramadan merupakan bulan penuh berkah. Tidak hanya ibadah shaum, di bulan penuh ampunan ini umat muslim pun melaksanakan ibadah lainnya seperti tarawih dan tadarus.
“Isi kegiatan ramadhan ini dengan hal-hal yang baik untuyk mendapatkan berkah. Seperti halnya tadarus seterah tarawih,”kata Deden. Sabtu, (16/4/2022).
Deden juga mengingatkan, dalam melaksanakan puasa dan tadarus serta kegiatan keagamaan lainya, tentu saja jangan lupa dengan protokol kesehatan, seperti memakai masker dan sebagainya. Karena pandemi Covid-19 belum berakhir.
“Umat islam telah diajarkan untuk mengikuti perintah Allah, Rasul dan aturan pemerintah. Dan salah satu aturan pemerintah terkait protokol kesehatan harus diikuti sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.”ucapnya.
Di sisi lain, Deden pun mengingatkan kepada para pengusaha warung makan untuk mengikuti peraturan pemerintah terkait jam operasionalnya, yakni, mulai dari pukul 16:00 WIB. Karena biasanya ada surat edaran tentang aturan jam buka warung makan dan tempat hiburan, itu pun harus dipatuhi
“Saya minta kepada instansi terkait untuk dapat menertibkan para pedagang (warung makan) yang buka tidak sesui dengan aturan,”tegasnya.
Deden menambahkan, ibadah saum ini harus berjalan dengan baik. Kemudian, semua pihak perlu turut serta dalam mengimplementasikan dan mewujudkan visi misi Kota Sukabumi yang religius, nyaman, dan sejahtera (Renyah).ardan/wan/mbi.