SUKABUMI,Mbinews.id – Sepanjang bulan Februari 2021, jumlah kejadian bencana di Kota Sukabumi sebanyak delapan bencana. Dari jumlah tersebut, nilai kerugainya mencapai sekitar 192 juta.
“Dari delapan kejadian bencana yang menerjang Kota Sukabumi di bulan Februari itu, nilai kerugianya sekitar Rp192 juta,”ujar Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana BPBD Kota Sukabumi Zulkarnain Barhami. Selasa, (2/3/2021).
Zulkarnain mejelaskan, bahwa ke delapan bencana itu tersebar di beberapa wilaya dengan berbagai jenis bencana yang berbebeda.”Bencana tersebut tercatat sejak tanggal 3 hingga 24 Februari 2021. Diantaranya terjadi di Kecamatan Cikole, Gunungpuyuh, Cibereum, dan Lembursitu,”ujar dia,
Sementara jenis bencana sendiri, kata Zulkarnaen, terdiri dari, tanah longsor, kebakaran pemukiman, dan cuaca ekstrim.”Jenis bencananya, teriri dari tanah longsor, kebakaran pemukiman, dan cuaca ekstreme,”pungkasnya.ardan/mbi