SUKABUMI, Mbinews.id – Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, membuka kegiatan pembentukan Pemuda Kreatif dan Inovatif melalui Rumah Cerdas Karang taruna, Kamis (16/9/2021).
“Kami sangat mengapresiasi kepada Karang Taruna Kota Sukabumi, yang telah menggagas kegiatan ini, yang bertujuan untuk mengedukasi para pemuda untuk menjadi bagian yang menggerakkan pembangunan, khususnya di wilayah<” tutur Fahmi kepada awak media, Kamis (16/9/2021).
Ia mengatakan, kegiatan ini diharapkan bisa menjadi pilot project, sehingga bisa diikuti oleh wilayah lain.
“Ini merupakan kegiatan pertama, kita berharap bisa diteruskan oleh wilayah lain kedepannya. Dan kita harap pemuda yang menjadi generasi pelanjut, bisa melahirkan hal-hal yang positif,” paparnya.
Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kota Sukabumi Raden Kusumo Hutaripto mengatakan, semoga dengan diadakan kegitan ini, bisa mencetak pemuda-pemuda yang bisa berwirausaha mandiri, di tengah situasi pandemi saat ini.
“Kita mengharapkan, semoga pemuda-pemuda di Kota Sukabumi bisa menjadi pengusaha yang mampu berdiri sendiri, tanpa bergantung dengan orang lain,” ungkapnya.
Lanjutnya, semoga dengan proses pelatihan yang dilakukan, setelah pemuda memahami cara menjadi wirausaha mandiri, bisa menciptakan lapangan pekerjaan bagi wilayahnya.
“Nanti kita juga akan coba bersinergis dengan beberapa perusahaan pembiayaan, sehingga diharapkan kedepannya bisa memberikan bantuan modal usaha,” pungkasnya. Ardan/Wan/Mbi