SUKABUMI, Mbinews.id – Ribuan warga sangat antusias mengikuti kegiatan vaksinasi, yang dilakukan di Auditorium Balai Besar Perikanan Budidaya Air Tawar (BBPBAT), Sabtu (23/10/2021).
Dalam kegiatan vaksinasi yang dilakukan kali ini, Perhimpunan Bank Perkeriditan Rakyat (Perbarindo) dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), bekerjasama dengan Polres Sukabumi Kota, melakukan vaksinasi masal dengan target sasaran peserta vaksinasi sebanyak 3.750 peserta.
“Alhamdulilah hari ini, Pebarindo berkolaborasi dengan Polres Sukabumi Kota dan LPS dalam rangka mendukung program pemerintah, khususnya bagaimana distribusi vaksin itu bisa menyebar merata kepada seluruh masyarakat Indonesia,” ujar Ketua Umum Perbarindo Joko Suyanto kepada wartawan.
Lanjutnya, rencananya kegiatan vaksinasi ini dilakukan di dua lokasi berbeda. yaitu di Auditorium BBPBAT dan di daerah Cisaat. Jadi total ada 3 kegiatan vaksinasi yang dilakukan,” ungkapnya.
Pada kegiatan vaksinasi yang dilakukan tersebut, petugas juga memberikan berupa paket beras, bagi peserta vaksinasi yang telah melakukan vaksin. Seperti yang dikatakan oleh Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY Zainal Abidin.
“Kita berikan paket beras, sebagai apresiasi kita kepada warga yang sudah turut mensukseskan program pemerintah, dalam hal percepatan program vaksinasi,” tutur Zainal.
Sementara itu, Andi (18) yang merupakan salah seorang warga yang mengikuti vaksinasi di lokasi tersebut mengatakan, dirinya bersyukur karena dengan adanya lokasi vaksin di tempat ini (Auditorium BBPBAT Kota Sukabumi), bisa semakin dekat dengan wilayah domisilinya.
“Alhamdulilah, setelah vaksin saya juga mendapat beras, yang bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari,” tandasnya.
Pada kegiatan hari pertama yang dilakukan di Auditorium BBPBAT Kota Sukabumi tersebut, Polres Sukabumi Kota menargetkan sebanyak 1.700 peserta, baik dosis ke-1 maupun dosis ke-2. M. Satiri/Mbi