SUKABUMI, Mbinews.id – Polres Sukabumi Kota melaunching program ‘Ngajagi Wargi’. Program yang merupakan arahan langsung dari Kapolda Jawa Barat tersebut, resmi digulirkan di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota, Senin (22/11/2021).
Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY Zainal Abidin mengatakan, diluncurkan program ini merupakan salah satu upaya pihak kepolisian dalam menjamin masyarakat, saat melakukan aktivitasnya serta meningkatkan kwalitas dan kwantitas polisi di masyarakat, terutama bagi polisi yang berseragam.
“Polisi bersama masyarakat, akan bersama menjaga kamtibmas diwilayah. Dengan kehadiran polisi di masyarakat, akan memberikan efek takut secara psikis kepada pelau kejahatan yang ada,” tutur Zainal kepada awak media, usai melaunching program ‘Ngajagi wargi’ di halam Terminal Tipe A Kota Sukabumi.
Lanjutnya, program ini juga merupakan bentuk peningkatan pelayanan yang diberikan Polres Sukabumi Kota, kepada warga masyarakat yang berada di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota, dalam setiap aktivitas masyarakat yang ada.

“Kami akan selalu hadir dalam kegiatan masyarakat, baik itu didalam saran tempat peribadatan, sarana fasilitas umum dan juga terkait penerapan protokol kesehatan,” ungkapnya.
Masih menurut Zainal, terkait gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), pihaknya akan lebih meningkatkan kembali sisi pengawasan dan penegakkan hukum, guna mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas tersebut.
“Kita akan lebih mengedepankan sisi preventif dan preemtiv, karena berdasarkan dua hal tersebutlah, yang bisa mencegah peningkatan terjadinya tindak kejahatan di masyarakat,” bebernya.
“Yang kita jaga itu orangnya, aktivitasnya dan juga harta bendanya. Termasuk juga disaat jam rawan terjadinya kejahatan, kami akan selalu menjaga segala aktivitas masyrakat, melalui program ini,” pungkasnya. Ardan/Wan/Mbi