SUKABUMI, Mbinews.id – Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY Zainal Abidin, melakuan pemantuan vaksinasi anak usia 6-11 tahun, yang di gelar di sekolah – sekolah, yang berada di Kota Sukabumi. Kali ini, Zainal melakukan peninjauan di dua sekolah dasar, yakni Sekolah Dasar Islam Terpadu Insani, serta Sekolah Dasar Negeri Pakukajajar CBM, Selasa (11/01/2022).
“Hari ini kami telah melakukan komunikasi dan koordinasi, dengan Pemerintah Kota Sukabumi dan juga Kodim 0607 Sukabumi, terkait pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun. Untuk gelaran vaksinasi yang diadakan hari ini, kami menggelar kegiatan vaksinasi di 20 titik lokasi, yang tersebar di sekolah – sekolah yang ada di Kota Sukabumi,” ucap Kapolres Sukabumi Kota kepada Mbinews.id usai melakukan peninjauan vaksinasi di SDN Pakujajar CBM.
Lanjutnya, dalam gelaran vaksinasi yang dilakukan saat ini, teknis yang dilakukan adalah dengan memberikan jadwal bagi siswa-siswa yang hendak melakukan vaksinasi, untuk menghindari terjadinya kerumunan di lokasi vaksinasi.
“Untuk gelaran vaksinasi yang dilakukan di SDN Pakujajar CBM ini, sasaran target yang dituju saat ini adalah 650 siswa. Dan ini kita bagi pergelombang, sehingga alhamdulilah tidak terjadi penumpukan dalam proses pelaksanaan vaksinasi,” tuturnya.
Masih menurut Zainal, dirinya menekankan bahwa terkait vaksinasi anak usia 6-11 tahun ini, sudah melewati uji klinis yang berlaku. Oleh sebab itu, diharapkan kepada seluruh orang tua siswa dan juga komite sekolah, untuk bisa bersama mensukseskan gelaran vaksinasi anak usia 6-11 tahun tersebut.
“Mari kita bersama mensukseskan percepatan vaksinasi anak usia 6-11 tahun ini. Agar Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen, bisa segera dilaksanakan. Serta herd immunity pada anak – anak kita juga segera terbentuk, untuk bisa terhindar dari virus Covid-19,” paparnyua.
Selain itu, dirinya juga tak hentinya mengingatkan bahwa pandemi Covid-19 saat ini masih belum berakhir. Maka dari itu, dirinya mengajak agar kepada seluruh warga masyarakat, untuk selalu menerapkan protokol kesehatan yang berlaku, saat melakukan berbagai aktivitas di luar rumah.
“Tetap patuhi protokol kesehatan 5 M, serta jangan lupa untuk segera melakukan vaksinasi dosis lengkap bagi yang belum di vaksin,” tandasnya. Ardan/Wan/Mbi