SUKABUMI, Mbinews.id – Diguyur hujan dengan intensitas deras, beberapa titik lokasi di Kota Sukabumi terdampak bencana. Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi, Novian Rahmat Taufik menyebutkan, sedikitnya terdapat 9 titik bencana yang terjadi akibat hujan deras tersebut, Kamis (09/03).
“Ada 9 titik bencana yang dilaporkan masyarakat akibat tingginya curah hujan yang terjadi di Kota Sukabumi sore tadi,” ungkapnya kepada Mbinews,id usai menangani bencana di Kota Sukabumi.
Lanjutnya, berdasarkan data yang didapatkan setelah penanganan dilakukan, 9 titik bencana tersebut terbagi menjadi dua jenis bencana, yaitu banjir yang sampai memasuki rumah warga dan juga bencana tanah longsor.
“Empat titik itu banjir dan lima titik tanah longsor. Untuk lokasi banjirnya itu terjadi di Kelurahan Cipanengah , di Jalan Lingkar Selatan (depan Terminal KH Ahmad Sanusi), di Jalan Lio Santa, dan terakhir di wilayah Kelurahan Situmekar,” jelasnya.
Masih menurut Novian, terkait musibah tersebut, BPBD Kota Sukabumi mengkonfirmasi bahwa tidak terdapat korban jiwa akibat dari bencana yang terjadi di Kota Sukabumi pada Kamis sore tersebut.
“Hingga saat ini petugas BPBD Kota Sukabumi masih terus melakukan komunikasi pasca penanganan bencana yang dilakukan. Untuk saat ini, dikonfirmasikan tidak terdapat korban jiwa dan kerugian materil masih dalam penghitungan,” pungkasnya.
Diketahui bahwa, pasca diguyur hujan dengan intensitas tinggi, beberapa wilayah di Kota Sukabumi sempat dikabarkan terendam banjir. Beberapa postingan di media sosial yang diunggah masyarakat memperlihatkan, bahwa ketinggian air sempat masuk dan merendam rumah warga. (Ardan/Wan/Mbi)