SUKABUMI,Mbinews.id– Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian (BPSDMP) Kominfo Bandung, bersama Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Sukabumi, menggelar pelatihan Digital Enterpreneurship Academy (DEA) Bagi pelaku UMKM Kota Sukabumi, di salah satu Hotel Jalan Bhayangkara, Kota Sukabumi. Senin, (26/6/2023).
Kepala BPSDMP Kominfo Bandung, Betty Djulianti, dalam laporannya menyampaikan, bahwa kegiatan DEA kali ini merupakan angkatan ke – 13, dengan mengangkat tema kewirausahaan digital dasar yang diikuti oleh 100 orang pelaku UMKM Kota Sukabumi.
“Tujuan dari pelatihan ini salah satunya, memberikan pemahaman kepada pelaku UMKM untuk memanfaatkan teknologi dalam pemasaran produk,”ujar Betty dikutip dari portal sukabumikota.
Pelatihan ini, lanjutnya, merupakan pelatihan bagi digipreneur pemula dalam rangka mempersiapkan pemasaran, untuk meningkatkan pendapatan usahanya mengelola keuangan, dan akses dana dengan memanfaatkan teknologi.
Adapun materi yang diberikan kepada para peserta, sambung Betty, diantaranya, adalah pemanfaatan media sosial serta mengenai legalitas usaha.
“Pelatihan ini digelar di Kota dan Kabupaten lainnya di Jawa Barat dengan total peserta sekitar 2000 orang,”jelasnya.
Sementara itu, Kepala Diskominfo Kota Sukabumi, Rahmat Sukandar, mengharapkan, para pelaku UMKM bisa memanfaatkan dengan maksimal pelatihan ini agar usaha mereka bisa naik kelas dengan mengoptimalkan teknologi digital.
“Untuk teman – teman UMKM saya minta untuk memanfaatkan semaksimal mungkin untuk mengembangkan kemampuan agar bisa naik kelas dan go digital.”singkatnya. ardan/wan/mbi.