Kab Bandung, Mbinews. id
Peringatan Hari Sumpah Pemuda berlangsung di lapang Upakarti Pemkab Bandung (28/10/2023) di hadiri Wakil Bupati Bandung H. Sahrul Gunawan, KNPI, FKPPI, PP dan juga tamu undangan lainnya.
Ketua KNPI Kab Bandung,Rifki Fauzi. SE , mengatakan,” Dalam hari Sumpah Pemuda, saya berharap Pemuda Kab Bandung dapat memberikan kontribusi dan sumbangsih terhadap perjalanan Pemuda Kab Bandung.
Kami dari KNPI Kab Bandung selalu terbuka dan siap menampung potensi potensi tentang Kepemudaan selain penyelenggaraan upacara sumpah pemuda, kami juga dari KNPI Kab Bandung telah mengisi 12 kegiatan dalam hari sumpah pemuda.
“Intinya dalam sumpah pemuda ini harus dijadikan semangat dan para pemuda yang ada dipelosok Kab Bandung memiliki kesempatan yang sama memberikan kontribusi dan Pemkab Bandung telah terbuka untuk pemuda bisa berperan, ”
Lanjut Rifki, pada akhirnya KNPI Kab Bandung mengajak kepada para pemuda untuk memberikan kontribusi dalam pembangunan Kab Bandung dan hal lain menghadapi Pemilu 2024 .
Kami pengurus bersama OKP yang tergabung dalam KNPI Kab Bandung dan dari KNPI sendiri ada yang jadi peserta atau yang ikut sebagai kontestasi dan ada di pengurus kami yang ikut sebagai penyelenggara Pemilu maupun yang ikut dalam PPK kecamatan.
Menurut Rifki, untuk menyongsong Indonesia emas kami terkendala dengan potensi yang pada intinya tidak tahu menahu dan minimal kami dari pemuda memahami diri sendiri dalam menyongsong Indonesia emas, “pungkasnya (MDR)