Kab. Bandung, Mbinews.id- H. Firman Sumantri usai dilantik menjadi Wakil Ketua I DPRD Kab Bandung di gedung Paripurna DPRD Kab Bandung (26/9/2024) komplek Pemkab Bandung periode 2024-2029 , mengaku siap menjalani tugas dan Fungsinya (Tupoksi) .
Hal itu diakui H. Firman dari Partai Golkar Kab Bandung, saya yang di amanatkan sebagai pimpinan menjadi Wakil Ketua I DPRD Kab Bandung , tentunya beban usaha saya akan semakin berat.
Lanjut H. Firman, jadi dari di tiga periode, saya menjadi anggota dan baru sekarang di periode ke empat, saya mendapat kehormatan menjadi Wakil Ketua I DPRD Kab Bandung periode 2924-2029 .
“Seperti tadi yang terdengar sendiri, salah satunya akan memperjuangkan aspirasi warga yang saya wakili, tentu aspirasi yang masuk ke saya, saya wajib memperjuangkannya dan tentunya semua aspirasi bisa terakomodir, ” tutur H. Firman Wakil Ketua I DPRD Kab Bandung.
Semua aspirasi tambah H. Firman Sumantri sifatnya berkesinambungan, tapi disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah dan juga yang terakomodir dari hasil aspirasi akan terus diperjuangkan .
Kami mohon doanya dari semua pihak agar bisa menjalankan tugas dengan menjadi Wakil Ketua I DPRD Kab Bandung, karena tidak hanya bisa menampung aspirasi di Dapil saya saja tapi harus bisa mengakomodir aspirasi Kab Bandung, ” Ungkap H. Firman
Dan posisi jadi Ketua atau jadi wakil ketua bukan perkara fer flay atau senior atau tidak senior tapi hasil dari keputasan pusat dari tiga orang yang disodorkan, saya yang terpilih untuk menjadi Wakil Ketua I DPRD Kab Bandung, ” Ujarnya (MDR)