SUKABUMI, Mbnews.id – Demi mempercepat program vaksinasi di wilayah Kota Sukabumi, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Zainal Abidin meresmikan gerai vaksin keliling presisi, Senin (16/8/2021) pagi.
Dalam kegiatan yang berlangsung kali ini, Zainal berharap agar program Gerai Vaksin Keliling Presesi ini, bisa menjadi salah satu upaya dalam pembentukan imunitas komunal.
“Kita mengetahui bersama bahwa strategi pemerintah dalam mengatasi pandemi covid adalah 3T, 5M plus Vaksinasi. Maka pagi ini kami dari Polres Sukabumi Kota melaunching Gerai Vaksin Keliling Presisi yang tujuan utamanya adalah ingin memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan cara mendekatkan pelayanan vaksinasi kami kepada masyarakat,” ujar Zainal kepada awak media.
Zainal menambahkan, dengan adanya kegiatan vaksin keliling ini, diharapkan dalam kurun waktu setiap minggunya bisa ada kegiatan vaksin keliling.
“Jadi nanti kita akan mendatangi obyek-obyek tertentu yang jaraknya cukup jauh dari Gerai Vaksin kami yang berada di Barak Dalmas, untuk kemudian lebih memberikan kemudahan kepada masyarakat yang ingin melaksanakan kegiatan vaksinasi,” tuturnya.
Zainal juga mengungkapkan, Gerai Vaksin Keliling Presisi tersebut menargetkan jumlah peserta vaksinasi sebanyak 500 hingga 1000 peserta di setiap harinya.
“Target yang ingin kami capai dalam kegiatan ini berada di angka 500 sampai 1000 orang kegiatan vaksinasi per hari,” utandasnya.
Usai peresmian sekaligus pelepasan rombongan gerai vaksin keliling presisi tadi, tim gerai vaksin juga langsung mengarah ke Pondonk Pesantren Al Masthuriyah, untuk melakukan proses vaksinasi tahap pertama. Wan/Mbi/Hms-Polres