SUKABUMI,Mbinews.id– Walikota Sukabumi Achmad Fahmi, meninginkan semua Koperasi yang ada di Kota Sukabumi menjadi Koperasi yang sehat. Untuk itu perlu adanya peningkatan kompetensi di tubuh Koperasi. Salah satunya mengenai jajaran pengurusnya.
“Makanya lewat pelatihan koperasi yanag dilaksanakan oleh Dinas Koperasi, USaha Mikro, Perdagangan, dan Perindutrian (Diksumindag) Kota Sukabumi saat ini, salah satu untuk menuju kesana,”ujar Fahmi usai membuka pelatihan juru buku bagi pengurus semua Koperasi Kota Sukabumi, disalah satu Hotel Kawasan Bahayangkara. Rabu, (3/11/2021).
Fahmi mengungkapkan, penguatan koperasi merupakan salah satu fokus Pemerintah saat ini dalam perekonomian, sejak pandemi covid – 19 memiliki dampak juga terhadap pengelolaan koperasi.
“Jadi dalam upaya memulihkan koperasi, Pemerintah melalui dinas terkait, terus memperkuat koperasi agar mampu melakukan rehabilitasi, reorientasi, dan regenerasi dalam pengelolaan koperasi,”ungkapnya.
Kepala Bidang Koperasi dan UMKM pada Diskopdagrin Kota Sukabumi, Sulaeman, menambahkan, pelatihan juru buku tersebut diikuti oleh 50 orang peserta yang terdiri dari, 30 orang pengurus koperasi yang sudah berjalan dan 20 orang pengurus pra koperasi.
“Melalui pelatihan ini, kami berharap koperasi di Kota Sukabumi dapat membuat sebuah pembukuan dan laporan yang lebih baik lagi,”ujarnya.
Sulaeman mngungkapkan, pelatihan kali ini, para pengurus koperasi lebih dikenalkan kepada pembukuan digital. Agar, kedepannya dapat lebih mempercepat dan memudahkan proses pembukuannya.
“Saat ini teknologi menjadi hal utama, dan koperasi jangan samapai ketinggalan,”pungkasnya.ardan/wan /mbi