SUKABUMI, Mbinews.id – Dalam kurun waktu dua hari kebelakang, sedikitnya 53 kejadian bencana terjadi di Kota Sukabumi. Hal tersebut merupakan, imbas dari tingginya curah hujan yang terjadi di Kota Sukabumi, dalam kurun waktu tersebut.
“Hari ini Pemerintah Kota Sukabumi, mengadakan rapat lintas SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah), untuk mempercepat dan meminimalisir resiko bencana,” tutur Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi kepada awak media, Rabu (10/11/2021).
Lanjutnya, dirinya meminta kepada semua SKPD yang hadir, untuk lebih memperkuat kordinasi lintas instansi dalam penanganan bencana.
“Jadi agar penanganan bencana dapat dilakukan dengan cepat. Dan tentunya akan dibuat tim khusus untuk penanganan bencana,” ujarnya.
Masih menurut orang nomor satu di Kota Sukabumi tersebut, ia menegaskan kepada SKPD terkait agar bisa cepat menangani kejadian ini. Agar hal serupa, tidak terjadi lagi di kemudian hari. Seprti yang terjadi kemarin, di Terminal Tipe A Kota Sukabumi, dan di beberapa titik lokasi bencana lainnya.
“Kita siapkan anggarannya dari Biaya Tak Terduga (BTT) yang ada,”tandasnya.
Dari beberapa kejadian bencana yang terjadi dalam kurun waktu dua hari tersebut, tercatat kejadian bencana berupa, tanah longsor, rumah roboh, genangan air yang meluap mulai ruas jalur protokol, hingga di beberapa lokasi lain yang hingga memasuki rumah warga, serta beberapa bencana alam lainnya. Ardan/Wan/Mbi