SUKABUMI, Mbinews.id – Musyawarah Cabang (Muscab) Gerakan Pramuka Kota Sukabumi masa bakti 2021-2026, secara resmi dibuka langsung oleh Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, Sabtu (23/11/20/21).
Fahmi memberikan apresiasi atas kerja keras yang telah ditunjukkan jajaran Kwartir Cabang (Kwarcab) dan panitia Gerakan Pramukan Kota Sukabumi, sehingga kegiatan dapat terselenggara dengan baik.
“Alhamdulilah, meskipun sempat tertunda karena kondisi pandemi Covid-19, namun akhirnya pelaksanaan Muscab Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Sukabumi masa bakti 2021-2026, bisa terlaksana hari ini. Saat ini status Kota Sukabumi sudah berada pada level 2, sehingga pelaksanaan Muscab bisa dilaksanakan hari ini,” ujar Fahmi kepada awak media.
Lanjutnya, setelah pelaksanaan Muscab Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Sukabumi, diharapkan ketua Kwarcab yang terpilih nantinya bisa bersinergi dengan Pemerintah Daerah Kota Sukabumi, khususnya dalam penanganan pandemi Covid-19.
“Kita berharap Ketua Kwarcab yang terpilih nanti, beserta pengurusnya, bis bersinergi bersama pemerintah daerah, termasuk penanganan Covid-19. Karena gerakan pramuka adalah bagian yang tak terpisahkan, untuk penanganan Covid-19 di wilayah Kota Sukabumi.” ungkapnya.
Orang nomor satu di Kota Sukabumi tersebut juga memberikan apresiasinya, kepada kepengurusan Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Sukabumi pada periode sebulumnya. Karena telah bersama Pemerintah Daerah Kota Sukabumi, khususnya dalam penanganan Covid-19.
“Kita sangat mengapresiasi kepada kepungurusan kwarcab sebelumnya, atas kontribusinya yang telah dilakukan selama masa kepengurusannya, termasuk juga dalam penanganan Covid-19,” tandasnya.
Dalam proses Muscab yang berlangsung tersebut, diikuti oleh 7 Kwartir Ranting (Kwaran) yang ada di tingkat kecamatan se-Kota Sukabumi. Kegiatan yang berlangsung tersebut, juga digelar dengan mematuhi standar protokol kesehatan yang berlaku. Ardan/Wan/Mbi