SUKABUMI, Mbinews.id – Ratusan warga Kecamatan Baros, Kota Sukabumi, yang tergabung dalam relawan “Gamis” (Gerakan Achmad Fahmi – Dida Sembada Baros), menggelar deklarasi dukungan politik untuk pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi dan Dida Sembada. Deklarasi ini dilakukan pada Jumat (05/09/2024) sebagai bentuk komitmen warga dalam memenangkan pasangan Fahmi-Dida pada Pilkada serentak yang akan digelar 27 November mendatang.
Dalam acara yang dihadiri oleh ratusan relawan dan simpatisan tersebut, Ketua Relawan Gamis, Endang Koswara, menyatakan keyakinannya bahwa pasangan Fahmi-Dida adalah pilihan terbaik untuk memimpin Kota Sukabumi ke depan.
“Kami melihat integritas dan kapabilitas pasangan ini untuk membawa perubahan positif bagi Sukabumi. Oleh karena itu, kami, warga Baros, siap bergerak dan memenangkan pasangan Fahmi-Dida,” ujar Endang dengan penuh semangat.
Achmad Fahmi, yang hadir dalam acara tersebut, menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya atas dukungan warga Baros.
“Dukungan ini menjadi energi bagi kami untuk terus berjuang memberikan yang terbaik bagi Kota Sukabumi. Saya dan Pak Dida berkomitmen untuk membawa Kota Sukabumi menjadi lebih baik dan berdaya saing,” ucap Fahmi dalam sambutannya.
Pasangan Fahmi-Dida mengusung visi untuk membangun Kota Sukabumi yang serasi, dengan berbagai program unggulan di bidang kesehatan, pendidikan, serta pengembangan ekonomi lokal. Dukungan dari relawan Gamis diharapkan dapat memperkuat upaya pasangan ini dalam memenangkan Pilkada serentak mendatang.
Salah satu warga, Ane (37), menyatakan alasan dirinya mendukung Fahmi-Dida adalah karena pengalaman dan program-program yang dianggap realistis serta menjawab kebutuhan masyarakat.
“Kami butuh pemimpin yang dekat dengan rakyat dan paham kebutuhan kami. Fahmi dan Dida adalah sosok yang kami percaya,” tutur Ane.
Dengan deklarasi ini, relawan Gamis akan memperkuat upaya sosialisasi dan kampanye di tingkat akar rumput, mengajak seluruh warga untuk berpartisipasi aktif dalam Pilkada dan memilih pasangan yang dianggap mampu membawa vibrasi positif bagi Kota Sukabumi. (Ardan/Wan/Mbi)